Emosional, Aghniny Haque Tiba-tiba Menangis Saat Pertama Kali Melihat Poster Film ‘Pemandi Jenazah’

Warta Kota/Irwan Kintoko

Aktris Aghniny Haque dan aktor Ibrahim Risyad berbincang tentang film baru mereka berjudul Pemandi Jenazah di Redaksi Wartakotalive.com, Palmerah, Jakarta Pusat, Senin (15/1/2024). Film Pemandi Jenazah menjanjikan karya film horor fenomenal yang menjadi pembuka tahun 2024 dan tayang di bioskop mulai 22 Februari 2024. 

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA – Aktris Aghniny Haque menangis saat melihat poster film Pemandi Jenazah yang dibintanginya.

Aghniny Haque begitu emosional ketika ingat peran Lela yang dikisahkan bekerja sebagai pemandi jenazah di film garapan sutradara Hadrah Daeng Ratu itu.

Film Pemandi Jenazah siap tayang di seluruh bioskop Indonesia mulai 22 Februari 2024.

Baca juga: Seram! Aghniny Haque Akui Tak Mudah Mainkan Peran Sebagai Pemandi Jenazah di Film Pemandi Jenazah

“Saya tiba-tiba saja menangis saat pertama kali melihat poster film Pemandi Jenazah,” kata Aghniny Haque berbincang di Redaksi Wartakotalive.com, Palmerah, Jakarta Pusat, Senin (15/1/2024)

Aghniny Haque merasa tidak mudah ketika berakting memainkan peran Lela di film Pemandi Jenazah.

Lela yang dimainkan Aghniny Haque itu dikisahkan melanjutkan pekerjaan Bu Siti, ibunya yang diperankan Djenar Maesa Ayu, sebagai pemandi jenazah di kampungnya.

Baca juga: Ceritanya Mengerikan, Aghniny Haque Beradu Akting dengan Djenar Maesa Ayu di Film Pemandi Jenazah

“Nggak gampang jadi bekerja sebagai pemandi jenazah, ini bukan pekerjaan main-main,” kata Aghniny Haque.

Saat itu Aghniny Haque berbincang bersama Ibrahim Risyad yang memainkan peran Arif, adik Lela.

Film Pemandi Jenazah menjanjikan karya film horor fenomenal yang menjadi pembuka tahun 2024.

Baca juga: Film Pemandi Jenazah Siap Tayang di Bioskop, Aghniny Haque: Kisahnya Mengerikan Cerita Hal Sakral

“Kisahnya mengerikan karena menceritakan hal yang sakral,” kata Aghniny Haque.

“Banyak adegan yang lebih dari menakutkan, mencekam, siapkan nyali Anda!” lanjutnya.

Di trailer film Pemandi Jenazah yang berdurasi 60 detik itu memperlihatkan adegan-adegan menegangkan yang dialami seorang pemandi jenazah.

Rumah produksi Visual Media Studio (VMS) merilis cuplikan pertama film Pemandi Jenazah di akun media sosial, Sabtu (30/12/2023). Film Pemandi Jenazah yang diangkat dari kisah nyata ini merupakan film perdana hasil kolaborasi apik Hadrah Daeng Ratu dan Lele Laila. (Dokumentasi Visual Media Studio)

Pemandi Jenazah adalah pekerjaan sakral yang kerap dilupakan namun memiliki peran penting dalam mengantarkan mayat ke tanah keabadian.

Film Pemandi Jenazah bercerita tentang Lela yang diperankan Aghniny Haque, anak dari Bu Siti (Djenar Maesa Ayu) yang berprofesi sebagai pemandi jenazah di kampungnya.

Halaman selanjutnya

Halaman

12

BERITATERKAIT

Ikuti kami di

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *